Perjalanan 2014

2015

Selamat tahun baruuu….. Ish, terlambat banget ya. Haha… Gak papa deh, mumpung Januarinya belum habis, masih bisa ngucapin selamat tahun baru buat teman-teman semua :mrgreen: .

Jika menilik setahun ke belakang, sepertinya waktu berlalu dengan sangat cepat, tiba-tiba sudah tiba lagi tahun yang baru. Banyak hal dialami, tetapi yang paling tampak adalah tahun 2014 saya dipenuhi dengan perjalanan. Meskipun tentu saja tidak hanya itu. Ada syukur yang teramat sangat, seperti pada bulan Februari saat keluarga kami merayakan ulang tahun Bapak yang ke-80. Ada duka mendalam saat kehilangan sahabat, saudara, keluarga, si M yang adalah Simon, yang saya ceritakan di sini, pada bulan November lalu. Ada banyak cerita yang tak sempat kubagikan pada dunia. Baiklah, mari kita rangkum saja perjalanan 2014 menjadi satu postingan di blog yang sudah berdebu dengan jaring laba-laba belang di tembok keraton putih temboknya. Sepertinya ini bakal jadi postingan yang panjang… Skip-skip aja kalau lagi sibuk yaa… 🙂

Januari

Awal tahun 2014, saya melakukan perjalanan ke pulau Sumatera tepatnya ke Sumatera Barat. Perjalanan ini adalah dalam rangka ‘kopdangan’, kopdar sekaligus kondangan ke tempat Bundo LJ. Ini adalah pertama kalinya saya bertemu Bundo. Ini juga pertemuan pertama saya dengan  teman perjalanan yang luar biasa: Putri, Bunda Lily, Bunda Monda. Tak afdol rasanya sudah sampai bumi Minang tapi tidak jalan-jalan. Kami sempat berkunjung ke lembah Harau, tarusan Kamang, rumah puisi Taufik Ismail, Panorama, Taruko, Rumah Bung Hatta, Istana Pagaruyuang, dan banyak lagi. Menyenangkan pakai banget deh pokoknya… Pengen jalan-jalan bareng lagi. Kapan ya?!

This slideshow requires JavaScript.

-o0o-

Februari

Bulan Februari adalah bulan bahagia bagi keluarga saya. Yes! Bulan ini Bapak kami berulang tahun pada tanggal 4, dan tahun 2014 kemarin adalah ulang tahunnya yang ke-80. Puji Tuhan, bersyukur atas anugerah kesehatan dan usia bagi Bapak. Kami mengadakan persekutuan doa bersama mensyukuri anugerah yang Tuhan berikan buat Bapak dan keluarga kami.

Di bulan Februari 2014 juga terjadi erupsi Gunung Kelud pada tanggal 13 dan tepat pada hari Valentine dini hari abu vulkaniknya sampai di Jogja dan menjadikan seluruh Jogja kelabu. Tetapi sejak beberapa hari sebelumnya, saya sudah berniat nonton konser KLa Project pas tanggal 14 itu. Jadilah nonton konser dalam kedukaan. Tapi untungnya konsernya diubah jadi konser amal, jadi lebih nyaman nontonnya 😀

Karna abu vulkanik itu, kawan saya, Simon, yang punya tambak udang memanen udangnya, kebetulan sudah hampir tiba waktu panen dan takut kenapa-kenapa kalau tersiram abu segitu banyak. Diundanglah kami teman-temannya untuk ikut di panenan. Kami pun datang seperti kuceritakan di sini. Pulangnya kami dibawain satu plastik udang per orang. Bukan hanya itu, beberapa hari kemudian kami diundang lagi untuk syukuran panenannya. Ah, Simon…. How i miss you, Mon… 😦

This slideshow requires JavaScript.

-o0o-

Maret

Bulan Maret, sebelum tugas kantor bertumpuk-tumpuk, saya dan teman-teman kantor mengambil waktu untuk jalan-jalan. Gak jauh-jauh yang penting happy.. Kami jalan-jalan ke Gunung Api Purba Nglanggeran dan Pantai Sadranan dan Kukup di Gunung Kidul. Tentang pantai Sadranan sudah saya ceritakan di sini, tapi bolehlah saya kasih beberapa fotonya lagi di sini, ditambah foto di Nglanggeran yang belum saya bagi di blog. Hadeh…modus pamer bingit ya.. 😀

Oiya, bulan ini saya berkesempatan kopdar dengan penulis buku Niskala, mas Daniel Mahendra, sekaligus kopdar dengan blogger senior seperti Bunda Tuti Nonka dan Uda Vizon.

This slideshow requires JavaScript.

-o0o-

April

April…mmm….ini bulan Pemilu kan yaa… Pemilu legislatif. Selain itu, ini juga bulan reuni. Saya reunian dengan teman-teman SMA yang tinggal di Jogja di kontrakan saya. Saya juga kedatangan sahabat baik waktu kuliah yang berasal dari Bali. Ini juga bulan yang happy 😀

This slideshow requires JavaScript.

-o0o-

Mei

Bulan Mei tahun lalu saya dapat kesempatan mengikuti training di Penang, Malaysia. Hampir sebulan saya di sana. Bertemu dengan teman-teman dari negara lain memang selalu menyenangkan. Menambah wawasan dan pengalaman, berbagi dan berdiskusi. Bersyukur mendapat kesempatan itu. Nah, selain belajar tentu saja ada sesi jalan-jalan. Haha…. Saya berkesempatan mengunjungi George Town dan Bukit Bendera di Penang, lalu Twin Tower, Putrajaya, dan Batu Cave di Kuala Lumpur. Bersyukur, bersyukur, bersyukur…

This slideshow requires JavaScript.

-o0o-

Juni

Bulan Juni kantor kami ‘bandung bondowoso’ melaksanakan pelatihan Kurikulum 2013 bagi Guru Sasaran yang akan melaksanakan kurikulum 2013. Bulan ini saya tidak mengenal hari Sabtu-Minggu. Everyday is a working day, dengan perjalanan ke sana kemari. InsyAllah kami ikhlas, meskipun sekarang kurikulum 2013 dihentikan sementara implementasinya. Yup, memang masih banyak kekurangan di sana sini pada tataran implementasi, tetapi secara konseptual K13 bagus kok, tidak berubah 180 derajat dari kurikulum sebelumnya tetapi hanya melengkapi. Ups! Kok jadi bahas kurikulum. Hihi… Back to postingan jalan2 aja ya :mrgreen:. Nah, di bulan Juni ini, keluarga kami juga mantu ponakan. Padahal saya masih ribet dengan kurikulum. Akhirnya pas tanggal itu saya minta lokasi pelatihan yang di Purworejo biar bisa izin sehari untuk datang ke nikahan ponakan. Puji Tuhan, akhirnya bisa berkumpul dengan keluarga di hari pernikahan ponakan 🙂

This slideshow requires JavaScript.

-o0o-

Ternyata udah panjang dan lebar ya, padahal baru 6 bulan ni ceritanya… Hmm… Mau dilanjutin sampai Desember atau dipotong sampai sini dulu ya?? Ah, berhubung tahun 2014 blog ini cuma berisi 19 postingan, jadi dipotong jadi 2 aja deh, biar dapat 2 postingan. Hihi…. Jadi, demikian dulu cerita tentang perjalanan saya di tahun 2014 ya, teman-teman. Ini buat arsip pribadi saya aja sih. Terima kasih buat yang masih sudi mampir dan berkenan baca ^_^ .

Salam hangat dan jangan lupa bahagia 🙂

21 thoughts on “Perjalanan 2014

  1. MS says:

    ngeliat di FB dirimu sudah ke mana2 jadi penasaran dengan cerita2mu
    nggak apa biar udah direkap sini, ntar2 diceritain ulang masih nggak basi kok Ti…, pengen tau cerita dari Aceh dan Makassar juga

    • celoteh .:tt:. says:

      Hehe… Iya, Bun..
      Setelah pelatihan kurikulum 2013 di bulan Juni-Juli, kami lanjut pelatihan Kepala Sekolah dan Pengawas di region Sulsel, DIY, dan Bali. ‘Beruntung’nya saya dapat di Sulsel terus 😀
      Cerita Makassar dan Aceh ada di semester kedua, Bun… Tunggu ya 🙂

  2. prih says:

    Ikut menikmati dokumentasi semester 1 2014 Jeng Tt.. Semakin melaju dalam karya, berkat tersendiri saat berkarya di luar kota menikmati sebagian Nusantara.
    Salam

Any comments?