In memoriam: Boci (danBO keCIL)

Belum sempat kukenalkan pada teman-teman blog, Boci, boneka revoltech saya, sudah menghilang. 😦

Emak dan Boca (danBO beCAr) kangen sama kamu Nak..

Sore itu Boci dan Boca jalan-jalan berdua. Boci tampak sedikit murung. Boca tak tau kenapa. Sampai akhirnya Boci mengungkapkan keinginannya untuk berpisah dari Boca. Boca yang tidak tahu menahu permasalahannya pun terkejut.

“Boci, maksudmu apa???”

“Tidak ada masalah apa-apa di antara kita, Boca. Tapi aku harus pergi.”

“Tapi kenapa?”

“eMak akan pulang ke Indonesia. Aku akan ikut dengannya. Kita akan terpisah ribuan mil jauhnya Boca!”

“Tapi kamu kan bisa kembali lagi ke sini. Dan kita akan bersama-sama lagi Boci!”

“Entahlah Boca. Perasaanku mengatakan kita tak bisa bersama lagi…… Izinkan aku pergi Boca…”

Boci pun memeluk Boca lalu berjalan lurus memunggungi Boca yang tertunduk menahan sedih dan tanda tanya..

10 Juli 2012

Emak sedang menunggu pesawat yang akan terbang pukul 00.30 dini hari ketika membuka tas punggungnya dan mendapati Boci ada di dalam tas. Emak terkejut.

“Lho, Boci! Kamu kenapa ada di sini?”

“Boci mau ikut eMak ke Indonesia.. Boci pengen tahu tempat kelahiran eMak..”

“Weh…lha trus Boca gimana kamu tinggalin?”

“Boci udah pamitan kok Mak..”

“Oh..ya udah, diam-diamlah kamu di tas ya…!”

“Iya, Mak…”

20120730-233128.jpg
Waktu transit di Bangkok, Boci sempat heran sama bentuk atap sebuah gapura di bandara yang mirip sama rumah makan Padang.Β 

20120730-233455.jpgBoci juga sempat berfoto dengan sekawanan gajah. Katanya dipaksa Emak. Padahal sih Boci juga suka… Hihi…

20120730-233528.jpg
Waktu sudah di Indonesia, Boci diajaki Emak kumpul-kumpul sama teman ngeblognya. Wah…Boci jadi idola saat itu. Sampai-sampai eMak kikuk sendiri. Hehe….

Tuh kan, semua sayang Boci. Semua pengen punya Boci. Boci jadi tersanjung.

Boci pun ikut emak pulang ke Purworejo kampung halamannya dengan kereta. Tetapi entah di mana Boci menghilang. Ketika sampai di rumah, Emak tak bisa menemukan Boci di tasnya maupun di tas tangannya. Emak langsung lemas. Emak pun mencintai Boci seperti Boca mencintai Boci. Dan kini eMak dan Boca kehilangan. Hiks… πŸ˜₯

20120730-233937.jpg
Lihatlah bagaimana Boca kehilangan Boci. Sampai-sampai Boca bilang akan tetap mencintai Boci bila esok tiba. Ah Boca….kamu seperti emak saja… (ups!)

20120730-234016.jpg
Boca menerbangkan rindunya bersama angin. Berharap sampai pada Boci. Boca berharap, siapapun kini yang merawat Boci akan mencintainya seperti emak dan Boca mencintai Boci.

Boci…kami merindukanmu. Baik-baiklah selalu yaa….. Semoga suatu saat kita bisa berjumpa lagi…

32 thoughts on “In memoriam: Boci (danBO keCIL)

  1. elfarizi says:

    Waaah, kasihan Boca yaaa … mungkin Boci tertinggal di suatu tempat. Mungkin dia udah cari-cari emak sambil teriak-teriak nangis (wah tragis) 😐

  2. LJ says:

    Boci pasti baik-baik saja, dimanapun ia berada..
    boci pingin emak dan boca kembali ceria..
    boci gak keberatan klo emak punya danbo kecil yang baru lagi
    ruh boci akan menjelma ke sana.. yakinlah.

    #peluk emaknya boci

    • yustha tt says:

      Iya Bundo Adel.. Kemarin sudah datang temannya Boci, namanya Boni, punyanya Om Hant. Sama satu lagi temennya yang sama persis sama Boci. Mudah-mudahan Boca mau berpindah ke lain hati ke danbo kecil yang baru ini… Umm….kasih nama siapa ya untuk penggantinya Boci ❓

    • yustha tt says:

      Iya Bunda Omietha… Yang nemuin Boci pasti sayang banget sama Boci, soalnya Boci kan lucuuu… Siapapun pasti suka sama dia… πŸ™‚

      Iya Bunda, ini emak lagi berusaha meyakinkan Boca untuk mengikhlaskan Boci dan menerima danbo kecil yang baru… πŸ™‚

  3. nh18 says:

    Wadouh …
    mudah-mudahan … Boci ditemukan orang …
    dan orang itu baca postingan ini …
    dibalikin deh ke Jepang …
    melalui perjuangan yang berliku-liku …

    πŸ™‚

    (sinetron Indonesia – drama Korea – pelem India …. dan yang sejenisnya …)

    Salam saya

Any comments?

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Twitter picture

You are commenting using your Twitter account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s